Berita Terkini

Jelang Pemilu, Disduk Capil - KPU Kota Kendari Tingkatkan Kemitraan

Kendari – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disduk Capil) bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kendari menyatakan akan terus meningkatkan kemitraan dalam menghadapi pelaksanaan tahapan pemilihan umum (pemilu) serentak 2024. Pernyataan komitmen kedua lembaga tersebut terungkap, ketika Komisioner KPU Kota Kendari melakukan silaturahim di ruangan kerja Kepala Disduk Capil Kota Kendari, Iswanto Dongge, S.Sos., M.Si, Rabu (1/9). Dalam silaturahmi itu, hadir Ketua KPU Kota Kendari, Jumwal Shaleh, didampingi anggota, Asril, La Ndolili, dan Sri Marliyah Putri Taridala. Jumwal Shaleh menjelaskan, kehadiran mereka di Disduk Capil untuk melakukan silaturahmi sekaligus perkenalan dengan Kepala Disduk Capil, Iswanto Dongge, yang belum lama dilantik  dalam jabatannya. Selain itu, kata Jumwal, KPU Kota Kendari melakukan koordinasi dengan Kadis terkait disposisi Walikota Kendari atas surat KPU Kota Kendari tentang data wilayah kecamatan dan kelurahan, serta data kependudukan yang akan digunakan dasar penyusunan  dan penataan daerah pemilihan (Dapil) pada pemilu 2024 mendatang. “Kebetulan Agustus lalu kami menerima surat dari KPU RI tentang permintaan data wilayah meliputi jumlah kecamatan dan kelurahan, yang akan menjadi acuan bagi KPU dalam merencanakan pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang,” kata Jumwal Shaleh. Sementara itu, Kadisduk Capil Kota Kendari, Siswanto Dongge menyatakan, siap meningkatkan kerjasama dan kemitraan dengan KPU, dalam hal pelayanan data kependudukan, yang biasa dilakukan dalam tahapan pemutakhiran data pemilih. “Insya Allah kami siap meningkatkan kerjasama dengan rekan-rekan dari KPU Kota Kendari,” tegasnya. Pada kesempatan itu, Siswanto juga menjelaskan, saat ini instansinya sedang melaksanakan pendataan pendudukan dan pelayanan perekaman KTP secara masiv, untuk meningkatkan data jumlah penduduk yang tercatat dan terekam. “Saat ini kami menjemput bola untuk mendata penduduk yang secara fakta sudah berdomisili dan bermata pencaharian di Kota Kendari, tapi belum masuk data penduduk Kota Kendari. Kita beri kemudahan pengurusan pindah kependudukannya, khususnya bagi yang warga sulit aksesnya,” kata Iswanto. (1/9).

Menyanyikan Lagu Indonesia Raya dengan Khidmat

Kendari, dipimpin oleh Anggota KPU Kota Kendari Divisi Teknis, Alasman Mpesau, KPU Kota Kendari dengan khidmat menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya (Selasa 31/8).Dilaksanakan di Aula KPU Kota Kendari Pukul 10.00 WITA, kegiatan ini diikuti oleh Kasubbag dan Staf Sekretariat KPU Kota Kendari, dengan menjaga jarak sesuai ketentuan protokol kesehatan. Diharapkan dengan kegiatan ini dapat terus menumbuhkan rasa cinta terhadap tanah air. HIDUPLAH INDONESIA RAYA

Memahami Pentingnya Perencanaan Yang Didukung Oleh Data Yang Akurat

Kendari, Selasa (31/8) KPU Kota Kendari mengikuti Sosialisasi Penyusunan Rencana Kebutuhan Barang Milik Negara (RK BMN) Tahun Anggran 2023 dilingkungan KPU secara virtual. Acara dibuka oleh Kepala Biro Keuangan dan BMN, Yayu Yuliani ,SE., M.Si, yang diikuti oleh Sekretaris Kpu Provinsi dan Kabupaten/Kota serta para operator simak BMN Se Indonesia . Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Biro yang kemudian disusul dengan pengarahan dari Deputi Administrasi KPU RI Ir Purwoto Ruslan Hidayat. Bapak Purwoto menekankan pentingnya perencanaan yang didukung oleh data yang akurat berbasis kebutuhan guna mendukung pelaksanaan tugas dan kewenangan KPU terutama pelaksanaan tahapan Pemilu. Bertindak sebagai pemateri Kabag Pengelola BMN, Saiful Bahri Dan Kabag Program dan Anggaran Biro Perencanaan dan Organisasi, M. Thoras Baharudin dengan pokok pembahasan mengenai Prencanaan Kebutuhan BMN PP 27/2014 dan juga Perencanaan Pengadaan RKBMN dan Pemeliharaannya untuk Tahun 2023. Dalam materi tersebut, dipaparkan tentang tahapan penyusunan RKBMN dengan menggunakan Aplikasi Siman. Saiful menekankan bahwa syarat dan tata cara penyampaian RK BMN betul-betul menjadi perhatian setiap satuan kerja Provinsi dan Kabupaten/Kota agar usulannya dapat disetujui.

Pelaksanaan Apel Pagi Senin KPU Kota Kendari

Kendari, Mengawali aktifitas senin (30/8/) diawali dengan Apel Pagi di halaman KPU Kota Kendari Pukul 08.00 WITA. Apel Pagi ini dipimpin oleh Anggota Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat, Asril. Apel Pagi berlangsung khidmat dengan agenda Pembacaan Pancasila dilanjutkan dengan Pembacaan Teks UUD 45, kemudian Pembacaan Panca Prasetia Korps Pegawai Republik Indonesia dan penyampaian amanat apel. Dalam amanat apel, Asril menyampaikan untuk mempersiapkan diri dalam perhelatan Pemilihan Serentak 2024 yang semakin dekat. Kedua, Asril juga menyampaikan bahwa program DP3 akan segera dilaksanakan bersama dengan KPU Provinsi SULTRA. Penutupan penyampaian Amat apel, Asril mengingatkan agar selalu menjaga kekompakan dan menegakkan kedisiplinan dilingkungan KPU Kota Kendari.

DPB Periode Agustus 2021 Kota Kendari Berjumlah 212.445 Pemilih

Kendari, untuk menindaklanjuti surat edaran KPU Nomor 132/PL.02-SD/01/KPU/II/2021 sebagaimana diubah dengan surat edaran KPU Nomor 366/PL.02-SD/01/KPU/IV/2021, Komisi Pemilihan Umum Kota Kendari Senin (30/8) melaksanakan Rapat Internal Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Periode Agustus 2021, bertempat di Aula KPU Kota Kendari. Rapat Internal yang dilaksanakan pukul 10.00 Wita, dihadiri oleh Komisioner KPU Kota Kendari, Sekretaris, Kasubag Hukum, Kasubag Program dan Data,  Operator Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) dan Staf Sekretariat KPU Kota Kendari. Ketua KPU Kota Kendari, Jumwal Shaleh membuka Rapat Internal Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) Periode Agustus 2021, selanjutnya Anggota KPU Kota Kendari Koordinator Divisi Perencanaan, Data & Informasi, La Ndolili memimpin jalannya Rapat Internal Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB)  menyampaikan Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB)   Periode Agustus  terdapat Potensi Pemilih Baru sebesar 80 Pemilih dan Pemilih Tidak Memenuhi Syarat (TMS) sebesar 70 Pemilih, sehingga Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) Periode Agustus 2021 bertambah sebesar 10 Pemilih dari jumlah Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB)  yang ditetapkan Periode Juli 2021 sebesar 212.435. Sesuai data tersebut KPU Kota Kendari menetapkan Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) Periode Agustus 2021 berjumlah 212.445 Pemilih, Dengan rincian Pemilih  laki-laki berjumlah 104.723 Pemilih dan Pemilih perempuan berjumlah 107.722 Pemilih.  KPU Kota Kendari  di akhir tahun 2021 berencana akan melakukan kunjungan disetiap Sekolah  SMA/SMK se-Kota Kendari untuk memperoleh data dan informasi bagi Siswa/Siswi yang memasuki usia 17 Tahun agar dapat dimasukan dalam Daftar Potensi Pemilih Baru, serta melakukan kunjungan di 64 kelurahan se- Kota Kendari. Ia juga menghimbau pemantauan di Media Sosial agar terus menerus dilakukan, apabila di temukan Pemilih yang telah berusia 17 Tahun atau Pemilih yang telah meninggal dunia dapat disampaikan pada bagian Data dan Informasi untuk direkap dan diverifikasi agar dapat dimasukan dalam DPB bulan berikutnya. Rapat tersebut diakhiri dengan penandatanganan SK dan Berita Acara Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Tahun 2021  Periode Agustus.

KPU Sultra Tetapkan Wundumbatu Lokasi Program DP3

Kendari, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar rapat bersama dengan KPU Kota Kendari berlangsung di Aula Husni Kamil Manik KPU Prov. Sultra, Kamis (26/8). Rapat dipimpin Ketua KPU Sultra, La Ode Abdul Natsir didampingi anggota, Al Munardin, Iwan Rompo, dan Muh. Nato Al-Haq, serta Sekretaris, Syafruddin. Dari KPU Kota Kendari, Ketua Jumwal Shaleh, semua anggota, Asril, Alasman, La Ndolili dan Sri Marliyah Putri, bersama Sekretaris, Wasil. Rapat tersebut membahas persiapan pelaksanaan Program Desa/Kelurahan Peduli Pemilu/Pemilihan (DP3). Rapat akhirnya berhasil memutuskan lokasi pelaksanaan DP3 yakni di Kelurahan Wundumbatu Kecamatan Poasia. Ketua KPU Sultra, Abdul Natsir menjelaskan,  penetapan kelurahan tersebut setelah melakukan perengkingan terhadap kriteria sebagaimana terdapat dalam Juknis. Adapun kriteria yang dimaksud adalah, partisipasi pemilih rendah, potensi pelanggaran pemilu tinggi, dan juga potensi konflik tinggi, serta masuk daerah rawan bencana alam. Ada beberapa kelurahan dengan partisipasi pemilih rendah dalam Kota Kendari, seperti Mangga Dua, Korumba, Lahundape, Lalolara, Rahandouna, Bende, Mokoau, dan Baruga. Namun setelah dikombinasikan dengan dua kriteria lainnya maka dipilih Wundbatu. Sedangkan mengenai memilih lokasi di Kota Kendari, selain dari kriteria dia atas juga mempertimbangkan jarak dengan KPU Sultra, karena program ini dilaksanakan KPU Sultra. Sementara KPU Kabupaten/kota hanya membantu mengkoordinasikan dengan pemerintah daerah setempat. Selain itu membantu merekrut peserta sebagai calon kader peduli pemilu/pemilihan. Rencananya KPU Sultra bersama KPU Kota Kendari segera melakukan audience dengan Wali Kota Kendari, H. Sulkarnain Kadir. Abdul Natsir menambahkan, program ini berlangsung melalui empat tahap, yakni persiapan, pembentukan kader, pembekalan, dan tahap akhir evaluasi. "Setiap desa/kelurahan akan kita rekrut 25 orang kader, lalu mereka diberi pelatihan sehingga mereka menjadi kader peduli pemilu/pemilihan," kata Abdul Natsir. Dari 25 kader, ujar Natsir yang biasa disapa Ojo, diharapkan akan menjadi pelopor demokrasi di sebuah desa/kelurahan, sehingga tercipta proses demokrasi yang baik, seperti tidak ada mobilisasi, tidak money politik, dan memilih secara rasional. Sementara itu, Ketua KPU Kota Kendari, Jumwal Shaleh menyatakan, bersyukur daerah ditetapkan sebagai lokasi program KP3. "Dengan penetapan ini maka, Kota Kendari akan menjadi pilot project bagi mewujudkan demokrasi secara substansial," katanya. Jumwal menyatakan KPU Kota Kendari berkomitmen ikut menyukseskan program ini, khususnya terkait dengan tugas tanggungjawab yang diberikan sesuai Juknis. Program DP3/KP3 adalah program unggulan dan jangka panjang dari KPU RI untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pemilu/pemilihan baik secara kuantitas maupun kualitas.